Fakta Menarik dari Bunga Sakura di Jepang

Bunga sakura merupakan bunga yang unik dan memliki varian warna yang beragam. Bunga yang terkenal berasal dari Negara Jepang ini, banyak dijadikan sebagai hiasan atau dekorasi rumah maupun untuk dekorasi perayaan. Warnanya yang cantik dan cerah menjadi daya tarik tersendiri bagi masyarakat. Di samping itu juga menyimpan filosofi dan makna yang berarti.

Makna Bunga Sakura

Bunga ini juga memiliki makna yang dalam bagi masyarakat Jepang. Bunga sakura dianggap sebagai bunga kehidupan yang melambangkan hidup, mati dan pembaharuan. Seperti dalam filosofinya, bunga sakura menggambarkan siklus kehidupan dimana ada kelahiran maka akanada kematian, begitu juga dimana ada kebahagiaan akan diakhir dengan kesedihan.

Hal tersebut diperkuat dengan fakta menarik bunga sakura yang akan berubah warnanya sesuai dengan mekarnya makhkota bunga. Bunga sakura di Jepang biasanya akan muncul pada musim semi dan akan berguguran setelah 2 minggu. Dengan begitu, jika Anda hendak melakukan perjalanan ke Jepang di musim semi, kemungkinan besar dapat menikmati keindahan bunga ini.

Warna-warna dari bunga sakura diantara seperti putih, pink cerah, kuning, hijau dan pink gelap. Pada umumnya, bunga ini memiliki 5 helai makhkota disetiap bunga dan pada jenis tertentu ada yang memiliki lebih dari 5 makhkota. Masyarakat Jepang menyebut hitoe untuk bunga sakura dengan 5 makhkota, hayae untuk 6-10 makhkota dan yae jika memiliki makhkota lebih dari 10.

 

 

Scroll to Top